Rabu, 19 Oktober 2011

9. KIAT MERAIH CINTA

1. Bersiaplah untuk menyambut kesempatan. Sama seperti dalam dunia bisnis, kesempatan biasanya muncul setelah kita benar-benar siap. Banyak orang yang gagal memdapatkan pasangan hidup karena tidak siap ketika kesempatan itu datang. Oleh karena itu langkah pertama untuk meraih cinta adalah mempersiapakan diri sebaik mungkin. Bersiaplah untuk merebut hatinya, untuk bersaing dengan orang lain, untuk menghadapi penolakan, dan untuk memasuki masa-masa yang paling menggetarkan dalam hidupmu.
2. Mulailah mengambil posisi sebagai penabur benih. Bila kamu bertemu dengan orang yang kamu sukai atau sudah mulai menjalin hubungan cinta, taburlah benih-benih cinta sebanyak mungkin. Pada taraf awal berfokuslah hanya untuk memberikan cinta dan tidak mengharapkan balasannya. Lakukan seperti petani yang menabur dan tidak bermimpi akan menuai panen dalam waktu semalam.
3. Berhati-hatilah unutk tidak berlebihan dalam mendemonstrasikan cinta. Ingatlah bahwa apapun yang berlebihan selalu tidak baik. Too much love will kill you. Jangan biarkan dia menikmati terlaluy banyak cinta sehingga cinta akan kehilangan gregetnya.
4. Bila dia sudah menanggapi cintamu, mulailah jaga keseimbangan antara memberi dan menerima. Jangan menjadi orang yang terlalu banyak memberi tetapi terlalu sedikit menerima, atau sebaliknya. Tunjukkan bahwa kamu benar-benar menerima cintanya dengan hati yang berbunga-bunga.
5.Simpanlah perasaanmu yang paling dalam sebagai suatu misteri. Jangan terlalu polos dan lugu dengan mengungkapkan semua perasaanmu. Kalau kamu terlalu transparan, dia bisa merasa kurang tertantang untuk menyelami misteri yang tersembunyi dalam hatimu. Dan kalau sudah tidak ada misteri, gairah cintanya bisa menyusut. BIarkan dia menebak-nebak sendiri apakah kamu sangat sangat mencintai dia atau biasa-biasa saja. Kalau dia bertanya, jawablah dengan diplomatis. Bahkan artikel inipun adalah privasi yang tidak perlu diketahuinya. Kalau dia mengetahui apa yang kamu pelajari, dia bisa menebak sikap dan reaksi kamu dengan mudah.
6. Pertahankan harga dirimu. BEtapapun besarnya cintamu padanya, jangan sampai kamu merendahkan martabatmu apalagi berkesan mengemis cintanya. Hal ini bisa membuat dia kurang menghargaimu meskipun mungkin dia tetap mencintaimu.
7. Perhatikan juga harga dirinya. Banyak orang yang terlalu terlena dalam buaian asmara sehingga lupa menghargai kekasihnya. Ingatlah bahwa dia juga punya harga diri sebagai harta miliknya yang berharga. Bila kamu kurang mengahargainya, biasanya tanpa sadar diapun akan kurang menghargaimu. Masalahnya, kurangnya unsur penghargaan bisa membuat suatu hubungan cinta menjadi mudah goyah.
8. Milikilah pengetahuan yang memadahi mengenai cinta. Pengetahuan bisa membuat kamu tahu apa yang sebaiknya dilakukan dan apa yang sebaiknya dihindari. Pengetahuan mengenai cinta akan berguna bagi suatu jalinan cinta yang akan berlanjut ke perkawinan. Bahkan setelah menikah pun, pengetahuan tentang cinta akan sangat berguna. Banyak hubungan yang berantakan dan putus karena mereka sudah merasa tahu banyak mengenai cinta, padahal mereka tidak belajar apapun dan kurang pengetahuan.
9. Kenalilah pribadi kekasihmu sebaik mungkin, termasuk kebiasaan, sifat dan karakternya yang asli. Itu akan memudahkan kamu menyesuaikan diri dengannya dan lebih mengerti apa yang di sukai dan apa yang tidak disukainya. Selain itu kamu juga dapat lebih bijak dalam mengambil keputusan apakah dia layak menjadi pasangan  

Kamis, 13 Oktober 2011

30 Rahasia Wanita yang Harus Pria Ketahui

1. Bila seorang wanita mengatakan dia sedang bersedih,tetapi dia tidak meneteskan airmata,itu berarti dia sedang menangis di dalam hatinya.
2. Bila dia tidak menghiraukan kamu setelah kamu menyakiti hatinya,lebih baik kamu beri dia waktu untuk menenangkan hatinya sebelum kamu menegur dengan ucapan maaf.
3. Wanita sulit untuk mencari sesuatu yang dia benci tentang orang yang paling dia sayang(karena itu banyak wanita yang patah hati bila hubungannya putus di tengah jalan).
4. Jika sorang wanita jatuh cinta dengan seorang lelaki,lelaki itu akan sentiasa ada di pikirannya walaupun ketika dia sedang dengan lelaki lain.
5. Bila lelaki yang dia cintai merenung tajam ke dalam matanya,dia akan cair seperti coklat!!
6. Wanita memang menyukai pujian tetapi selalu tidak tahu cara menerima pujian.
7. Jika kamu tidak suka dengan gadis yang menyukai kamu setengah mati,tolak cintanya dengan lembut,jangan kasar karena ada satu semangat dalam diri wanita yang kamu tak akan tahu bila dia telah
membuat keputusan,dia akan melakukan apa saja.
8. Jika seorang gadis sedang menjauhkan diri darimu setelah kamu tolak cintanya,biarkan dia untuk seketika.Jika kamu masih ingin menganggap dia seorang kawan,cobalah tegur dia perlahan-lahan.
9. Wanita suka meluahkan apa yang mereka rasa.Musik,puisi,lukisan dan tulisan adalah cara termudah mereka meluahkan isi hati mereka.
10.Jangan sesekali beritahu kepada perempuan tentang apa yang membuat mereka langsung merasa tak berguna.
11.Bersikap terlalu serius bisa mematikan mood wanita.
12.Bila pertama kali lelaki yang dicintainya sedang diam memberikan respon positif,misalnya menghubunginya melalui telepon,si gadis akan bersikap acuh tak acuh seolah-olah tidak berminat,tetapi sebenarnya dia akan berteriak senang dan tak sampai sepuluh minit,semua teman- temannya akan tahu berita tersebut.
13.Sebuah senyuman memberi seribu arti bagi wanita.Jadi jangan senyum sembarangan kepada wanita.
14.Jika kamu menyukai sorang wanita, mulailah dengan persahabatan.Kemudian biarkan dia mengenalmu lebih dalam.
15.Jika sorang wanita memberi seribu satu alasan setiap kali kamu ajak keluar,tinggalkan dia karena dia memang tak berminat denganmu.
16.Tetapi jika dalam waktu yang sama dia menghubungimu atau menunggu panggilan darimu,teruskan usahamu untuk memikatnya.
17.Jangan sesekali menebak apa yang dirasakannya.Tanya dia sendiri!!
18.Setelah sorang gadis jatuh cinta,dia akan sering bertanya-tanya mengapa aku tak bertemu lelaki ini lebih awal.
19.Kalau kamu masih mencari-cari cara yang paling romantis untuk memikat hati sorang gadis,bacalah buku-buku cinta.
20.Bila setiap kali melihat foto bersama,yang pertama dicari oleh wanita ialah siapa yang berdiri di sebelah buah hatinya,kemudian barulah dirinya sendiri.
21.Mantan pacarnya akan selalu ada di pikirannya tetapi lelaki yang dicintainya sekarang akan berada di tempat teristimewa di hatinya!!
22.Satu ucapan 'Hi' saja sudah cukup menceriakan harinya.
23.Teman baiknya saja yang tahu apa yang sedang dia rasa dan lalui.
24.Wanita paling benci lelaki yang berbaik-baik dengan mereka semata- mata untuk menggaet kawan mereka yang paling cantik.
25.Cinta berarti kesetiaan, jujur dan kebahagiaan tanpa syarat.
26.Semua wanita menginginkan seorang lelaki yang dicintainya dengan sepenuh hati..
27.Senjata wanita adalah airmata!!
28.Wanita suka jika sesekali orang yang disayanginya memberi surprise buatnya(hadiah,bunga atau sekadar kata-kata romantis).Mereka akan terharu dan merasakan bahwa dirinya dicintai setulus hati.Dengan ini dia tak akan ragu-ragu terhadapmu.
29.Wanita mudah jatuh hati pada lelaki yang perhatian padanya dan baik terhadapnya.So,kalau mau memikat wanita pandai-pandailah..
30. Sebenarnya mudah mengambil hati wanita kerena apa yang dia mau hanyalah perasaan dicintai dan disayangi sepenuh jiwa.

Selasa, 11 Oktober 2011

10 Trik Mempertajam Daya Ingat

Daya ingat identik dengan faktor usia. Semakin lanjut usia seseorang, semakin menurun daya ingatnya. Namun, banyak cara bisa dilakukan untuk memaksimalkan kemampuan daya ingat kita.

1. Senam Otak
Otak semacam otot yang perlu dilatih secara berkala. Caranya, buat tantangan atau tebak-tebakkan untuk diri sendiri yang dapat mengasah ingatan. Misalnya, menyebut judul lagu-lagu lama, mengingat bait puisi saat kecil, atau sebut 10 barang yang ada di kulkas.

2. Makanan
Bukan hanya minyak ikan yang dapat mempertajam daya ingat, tetapi juga bahan makanan berwarna merah dan ungu seperti blueberry, buah bit, dan bawang merah. Bahan makanan kaya asam folat seperti brokoli, pisang, dan kacang polong juga bermanfaat menjaga kesehatan otak.

3. Air Putih
Fakta menunjukkan bahwa seluruh fungsi organ tubuh akan berjalan dengan baik ketika mendapat asupan air yang cukup. Tak terkecuali fungsi otak. Biasakan minum 6-8 gelas air putih sehari.

4. Tidur Cukup
Tidur dibutuhkan agar sel tubuh beristirahat dan beregenerasi. Termasuk sel otak. Sebab itu, usahakan bangun kerja sama fisik dan mental yang baik agar tercipta tidur sehat dan berkualitas.

5. Santai
Tekanan atau stres membuat kerja otak melemah dan sulit berkonsentrasi. Dalam kondisi demikian, istirahatlah sejek sambil melakukan aktivitas santai seperti membaca buku, bermain game online untuk memulihkan kerja otak.

6. Permainan Asah Otak
Kebiasaan mengisi teka-teki silang yang tersedia di koran atau memainkan sudoku di telepon genggam bermanfaat positif untuk meningkatkan daya ingat seseorang.

7. Berpikir
Mengingat satu hal yang tak kunjung muncul di kepala pasti menjengkelkan. Saat mengalaminya, jangan panik. Tenangkan diri sesaat sambil memikirkan hal-hal ringan seperti jenis buah-buahan, jenis olahraga air, atau nama-nama sahabat. Aktivitas itu akan membantu seseorang lebih cepat mengingat hal penting yang ia lupakan.

8. Bertamasya ke Masa Lalu
Melihat kembali hal-hal di masa lalu secara tidak langsung melatih ingatan jangka panjang. Saat pulang kampung misalnya, cobalah memunculkan kembali kenangan masa kecil.

9. Berpikir Lewat Gambar
Cara ini bisa dipraktikkan saat menyusun daftar belanja. Catat barang-barang yang akan dibeli sambil membayangkan diri sedang berjalan menyusuri lorong-lorong supermarket dan menemukan produk yang diinginkan.

10. Olahraga
Lakukan latihan fisik yang merangsang perbaikan sirkulasi darah seperti jogging, dan aerobik. Sirkulasi darah yang lancar akan meningkatkan produksi oksigen ke otak yang sangat bermanfaat untuk mempertajam kemampuan berpikir

Senin, 10 Oktober 2011

Kesalahan yang biasa dilakukan cewek waktu pacaran

 1. Ingin Mengubah Sifat dan Kebiasaan Cowok 
Cewek yang selalu maunya mengubah cowoknya adalah cewek yang bawel, cerewet, banyak bacot, dan full of crap. Kebiasaan yang dalam bahasa Inggrisnya disebut "nagging" ini pada akhirnya akan mengurangi daya tarik kamu secara drastis. Maka dari itu, kalau kamu mau cowok yang rapi, cari cowok yang rapi! Kalau mau cowok yang bersih, cari cowok yang bersih! Kalau mau yang kaya, cari yang kaya! Kalau mau cowok yang nurut, cari yang nurut.. 


2. Menomorduakan Cowok 
Cowok mana sih yang mau aja dinomorduakan, dinomortigakan, atau diberi prioritas yang lebih rendah lagi dalam dunia seorang cewek? Jawabannya hanya ada satu. Cowok lossy! Pada dasarnya cowok memilih lebih baik dia mencari cewek lain lagi dimana dia selalu menjadi nomor satu.

3. Ngambek Tujuh Hari & Tujuh Malam 
Kamu pikir cowok suka sama cewek yang sekali marah bisa ngambek tujuh hari dan tujuh malam? Misalnya Prof yang jadi cowoknya sih, kalau kamu mau begitu ya terserah. Mendingan selama kamu lagi ngambek, Prof cari cadangan pengganti kamu. Kecuali pacar kamu adalah seorang cowok lossy, salah­salah begitu ngambek kamu hilang, kesabaran dia pun udah hilang. 


4. Menuntut Cowok untuk Membaca Pikiran Cewek 
Kalau cowok salah beli hadiah ulang tahun kamu, kamu bilang dia nggak memperhatikan kesukaan kamu. Kalau dia pilih pergi sama temannya gara­gara kamu bilang terserah dia mau ke mana, kamu bilang dia lebih mementingkan temannya.Kalau dia ajak kamu makan di restoran yang salah, kamu bilang dia nggak tau makanan kesukaan kamu. Kalau dia berkeras traktir kamu melulu, kamu bilang dia ada maunya.  Cewek sering protes kalau cowoknya nggak punya ide, tapi cewek sendiri kalau punya ide nggak mau bilang terang­terangan. Mungkin cowok dan cewek nggak jauh berbeda, tapi paling nggak, cowok umumnya nggak ngambek kalau ceweknya salah menebak keinginannya. Karena itu ya cewek­cewek, jangan harapkan cowok kamu untuk bisa membaca pikiran kamu. Kemungkinan besar mereka nggak akan pernah bisa! 


5. Menyebut Kekurangan Cowoknya di Depan Umum 
Cowok yang mau dipermalukan oleh ceweknya di depan umum adalah cowok lossy, dan itu udah nggak ada tawar­menawar lagi. Kalau cowok kamu kabur gara­gara ini, mungkin kamu perlu pasang rem yang pakem di mulut kamu. 
Yang perlu kamu jaga adalah hal­hal yang sifatnya pribadi. Kalau kamu merasa bahwa kamu sering mempermalukan cowok kamu di depan umum, mungkin ini pertanda tidak puasnya kamu terhadap hubungan kamu berdua. Coba kamu pikir baik­baik dan analisa apa yang kurang, daripada hanya bisa buka mulut dan nggak mengerjakan apa­apa. 


6. Berpandangan Bahwa Cowok Harus Selalu Membayar 
Hanya ada satu situasi di mana cewek sama sekali nggak keberatan membayar: kalau untuk keperluannya sendiri. Apakah kamu cewek yang seperti ini? Kalau kamu jawab iya, artinya kamu adalah seorang gold
digger. 
Kalau cewek mau disejajarkan dengan cowok, kenapa nggak traktir cowok sesering cowok traktir cewek? Kenapa cowok harus membayar melulu? Hubungan percintaan yang benar adalag saling memberi dan menerima dan bukan menerima terus atau memberi terus. 


7. Terlalu Mementingkan Teman­teman Cewek 
Sesekali boleh mementingkan kepentingan sobat­sobat cewek Anda tapi jika kamu sgb cewek terus atau sering berperilaku seperti ini maka jangan salah jika cowok anda meninggalkan anda. 

8. Harus Diperlakukan Seperti Ratu Agung 
Kalau kamu maunya diperlakukan seperti ratu agung terus­menerus, artinya kamu adalah cewek yang maunya menerima melulu dan jarang mau memberi.  Mengapa cewek menuntut untuk disamakan dengan cowok dan secara bersamaan juga minta ditempatkan pada posisi yang lebih tinggi seperti ratu agung? Mana konsistensinya? Inilah bukti di mana cewek tipe ini hanya mau enaknya saja.  Kalau kamu cewek yang selalu minta diperlakukan seperti ratu agung, mungkin kamu perlu segera mulai memperlakukan cowok kamu seperti raja agung sebelum dia kabur.  

smoga artikel ini ada manfaatnya buat cowo2 n cewe2 dan cuma diambil hikmah positifnya. bukan utk dijadikan bahan pertengkaran/perdebatan. 

Selasa, 04 Oktober 2011

Cara Meningkatkan Kemampuan Otak

Tidak semua orang lahir dengan otak yang jenius, yang menurut banyak orang sebagai syarat untuk berprestasi. Itu tidak berarti bahwa kemampuan otak anda yang biasa saja tidak dapat berprestasi melebihi mereka yang cerdas dan jenius. Semua tergantung dari bagaimana anda memaksimalkan kemampuan kerja otak anda. Seperti halnya otot kita, semakin sering kita menggunakannya dan melatihnya, maka semakin besar dan kuat kemampuannya. Begitu juga dengan otak kita.

Jika anda ingin meningkatkan kemampuan otak anda yang meliputi kesadaran mental, peningkatan memori, dan peningkatan kewaspadaan, berikut adalah cara-cara mudah yang bisa anda lakukan :

Olahraga

Kita tahu olahraga baik untuk kesehatan tubuh kita. Tapi pernahkah kita berpikir bahwa olahraga juga baik untuk otak kita? Lebih dari 20% darah dan oksigen yang mengalir dalam tubuh kita, dialirkan langsung dari jantung menuju otak.

Olahraga, terutama latihan kardio (jantung), secara efektif akan meningkatkan aliran darah ke otak. Selain itu anda juga bisa mencoba Yoga, dimana banyak posisi-posisi Yoga yang khusus untuk mendapatkan aliran darah dari jantung ke otak lebih cepat, dengan posisi kepala lebih rendah dari posisi jantung.

Namun jika anda tidak memiliki banyak waktu untuk berolahraga atau dalam keadaan tergesa-gesa, hal sederhana seperti membuka jendela ruangan dan mendapatkan udara yang segar, sudah cukup untuk memberikan kesegaran pada otak anda.

Hidrat

Dalam keadaan yang melelahkan dan anda butuh minuman penyegar, sebisa mungkin hindari minuman yang mengandung kafein. Memang, kafein yang terdapat pada kopi maupun minuman bersoda, dalam waktu singkat mampu memberikan kesegaran pada otak anda. Tetapi dalam jangka waktu yang panjang, membuat anda merasa lebih lelah karena terjadi dehidrasi pada otot dan penyempitan pembuluh darah. Dalam jumlah yang besar, kafein akan memberikan masalah pada sistem pencernaan anda, karena kafein merangsang kontraksi pada usus.

Apa yang bisa menggantikan kafein sebagai penyegar? Air putih, merupakan cara yang sangat sederhana untuk menyegarkan otot dan otak anda. Selain mudah didapat, harganya juga sangat terjangkau.

Rangsang Panca Indera

Hukum alam mengatakan ada aksi maka ada reaksi. Otak kita memiliki 2 fungsi utama, yaitu sensorik dan motorik. Meningkatkan kemampuan otak bisa dilakukan dengan memberikan rangsangan pada indera kita. Seperti halnya ketika kita tiba-tiba merasa lapar setelah mencium bau masakan yang sedap, rangsangan yang diterima panca indera akan merangsang otak untuk beraktifitas.

Contoh lain, warna pink merupakan perangsang nafsu birahi pada sensor visual. Atau warna dekorasi ruangan kantor yang cerah mampu mengurangi rasa kebosanan dan kelelahan.

Aromaterapi secara efektif mampu membuat tubuh menjadi lebih rileks. Begitu juga dengan musik yang bisa dinikmati ketika sedang santai.

Pada indera pengecap, permen papermint dipercaya bisa meningkatkan memori otak sehingga bisa menerima informasi secara efektif.

Kebahagiaan

Fungsi otak, terutama memori, tidak bekerja dengan baik ketika sedang stres. Jika anda tegang, kecapaian, atau sedih, kemampuan memori dan kewaspadaan anda menjadi jauh berkurang.

Dalam hidup ini kita tidak mungkin bisa menghindari stress, tapi kita bisa menghadapi stress tersebut. Yang bisa anda lakukan adalah mencoba untuk menghilangkan pengaruh stress terhadap kehidupan dan pekerjaan anda. Lakukan kegiatan-kegiatan yang bisa membuat anda bahagia, bersama keluarga ataupun bersama teman-teman anda.

Cara lain yang bisa dilakukan ketika kita sedang stress yaitu dengan berlatih teknik relaksasi seperti yoga, mandi air hangat, atau pijat relaksasi.

Bermain Game Sederhana

Penelitian yang dilakukan pada penderita Dementia, membuktikan bahwa permainan kata-kata dan teka-teki dapat meningkatkan bahkan memulihkan kemampuan mental dan kognitif mereka. Permainan sederhana tersebut merupakan cara yang tepat untuk meningkatkan kemampuan otak. Karena otak dilatih untuk merespon dan bekerja untuk memecahkan suatu masalah.

Jenis permainan yang terbaik untuk melatih kemampuan otak adalah permainan strategi, dimana dibutuhkan lebih banyak kerja otak secara konstan.

Menonton Televisi

Acara televisi yang dianjurkan disini adalah acara yang berkualitas, dimana tidak semua acara televisi berkualitas. Para ahli mengindikasikan bahwa acara televisi yang bisa meningkatkan kemampuan otak adalah acara yang bisa mengajak kita untuk ikut berpikir. Misalnya adalah acara game atau kuis.

Menjelajah Internet

Penelitian yang dilakukan di University of California - Los Angeles membuktikan bahwa menjelajah internet (surfing) bisa merangsang otak untuk bekerja maksimal dalam membuat keputusan dengan pertimbangan-pertimbangan yang kompleks. Dan Scan Otak yang dilakukan menunjukkan bahwa lebih banyak syaraf-syaraf otak yang aktif ketika kita menjelajah internet daripada membaca buku.

Internet adalah dunia tanpa batas dimana anda bisa mendapat lebih banyak informasi diluar pendidikan formal anda. Belum lagi, dalam internet terdapat banyak jenis permainan online asah otak yang bisa membuat anda menjadi lebih pintar. Semakin sering anda menjelajah internet, semakin sering pula otak anda bekerja.

Diet

Untuk meningkatkan kemampuan otak anda, juga dibutuhkan nutrisi untuk otak. Sumber utama nutrisi untuk otak adalah protein. Tetapi tidak secara otomatis protein bisa meningkatkan kemampuan otak, tanpa bantuan dari beberapa vitamin dan mineral penting. Misalnya Vitamin A, untuk melindungi membran otak. Vitamin B, penting untuk vitalitas dan pertumbuhan neuron. Vitamin C, sangat penting untuk peningkatan fungsi otak. Vitamin E, untuk mencegah kemunduran fungsi otak. Magnesium, untuk menjaga kelangsungan proses metabolisme neuron. Zinc, berguna untuk meningkatkan fungsi kognitif pada otak. Dan Asam Amino, diperlukan untuk pertumbuhan dan kesehatan neurotransmitter.

Sebisa mungkin hindari suplemen untuk nutrisi otak, karena dengan mengkonsumsi banyak suplemen justru bisa merugikan anda. Sebaiknya nutrisi untuk otak anda berasal dari makanan kita sehari-hari. Dan jika kondisi fisik anda yang mengharuskan anda mengkonsumsi suplemen, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter anda.

Minyak Ikan

Para ahli gizi menyarankan kita untuk sering mengkonsumsi minyak ikan karena minyak ikan bisa membuat otak jadi cerdas. Karena minyak ikan banyak mengandung Omega-3 Fatty Acids Eicosapentaenoic Acid (EPA), dan Docosahexaenoic Acid (DHA) yang berguna untuk menjaga tingkat dopamine di otak tetap tinggi, meningkatkan pertumbuhan neuron di korteks, dan meningkatkan sirkulasi otak. Dengan kata lain, Fatty Acids membuat kerja otak menjadi efisien.
Tetapi juga perlu diketahui bahwa mengkonsumsi ikan dalam jumlah yang besar, meningkatkan resiko untuk keracunan mercury.

Obat Alami

Asia, termasuk Indonesia terkenal dengan pengobatan alami-nya. Terdapat banyak macam obat-obatan alami yang sudah diteliti terbukti berkhasiat sebagai pemacu kerja otak dan otot, dan yang paling terkenal adalah Ginkgo Biloba dan Ginseng. Bahkan obat medis tidak memiliki efek yang lebih kuat dari Ginkgo, seperti meningkatkan sirkulasi darah otak, dan meningkatkan kemampuan kognitif. Sedangkan Ginseng yang dianggap sebagai ikon obat Asia, mempunyai efek neurologis yang sangat kuat. Selain mampu mengembalikan dan meningkatkan energi tubuh, Ginseng mampu membantu otak beradaptasi dengan agen stress dengan cara meningkatkan produksi hormon adrenalin. Efeknya, menetralisir penyebab stress yang mempengaruhi otak, dan menghilangkan gejala stress utama yaitu rasa gelisah.

Belajar Sesuatu Yang Baru

Ini jelas tidak semudah yang dikatakan. Sangat sedikit orang yang bisa memanfaatkan waktunya untuk belajar suatu pengetahuan dan ketrampilan diluar kepentingan pekerjaannya ataupun studinya. Belajar suatu bahasa asing, belajar membuat suatu kerajinan tangan, atau belajar sesuatu yang asing bagi kita sebelumnya bisa meningkatkan perkembangan otak, dan merangsang bagian-bagian otak yang sudah lama tidak digunakan ataupun belum pernah digunakan sebelumnya.

Banyak yang beranggapan bahwa belajar sesuatu yang tidak berhubungan dengan aktifitasnya, hanya akan membuang-buang waktu saja. Jelas anggapan itu salah. Cobalah untuk mempelajari sesuatu yang baru hanya 15 menit saja sehari. Dalam beberapa minggu anda akan melihat perkembangan yang luar biasa dalam diri anda. Anda akan memiliki wawasan yang luas, memiliki lebih banyak teman, dan tentu saja akan sangat berpengaruh positif dalam kehidupan anda.

Jangan Buang Waktu

Albert Einstein, salah satu ilmuwan paling terkenal mengajarkan kita teori relativitas dan beberapa nasehat penting, salah satunya “Jadikan segala sesuatu semudah mungkin”. Otak anda tidak akan bekerja maksimal jika dipenuhi dengan hal-hal yang rumit. Jalan terbaik adalah menata pikiran anda untuk meringankan beban anda.

Maksimalkan waktu anda dengan sedikit perubahan pada diri anda. Jangan pernah menunda-nunda pekerjaan. Jika anda punya waktu luang sekarang, maka kerjakan apa yang bisa meringankan waktu anda nanti. Buat jadwal harian dan prioritas jangka panjang.

Jika memungkinkan cobalah untuk melakukan pekerjaan secara bersamaan. Contoh orang Jepang, ketika mengantri di loket selalu membawa buku untuk dibaca. Bagi mereka waktu sangat penting untuk dibuang percuma, meskipun hanya 5 menit untuk mengantri tiket.

Meningkatkan Memori

Pada dasarnya, ada 3 cara seseorang untuk mengingat sesuatu yaitu melihat, mendengar , dan bekerja. Misal pelajar, cara belajar mereka berbeda-beda. Ada yang cepat mengerti sesuatu dengan membaca, ada yang dengan mendengar ucapan guru, dan ada yang dengan cara menulis.

Jika anda ingin meningkatkan memori anda, ketahui dulu mana diantara 3 cara tersebut yang paling cepat membuat anda ingat sesuatu. Kemudian lakukan pengulangan cara tersebut sehingga memori anda lebih kuat.

Tidur

Ketika anda lelah berpikir, istirahat saja tidak cukup efektif untuk menjadikan otak kembali fresh. Yang anda butuhkan adalah tidur. Memang waktu tidur yang dibutuhkan tiap orang tidak sama. Tetapi jika anda paksakan otak anda untuk berpikir ketika otak sudah lelah, maka hal itu akan menjadi tidak maksimal.

Jika anda mengalami gangguan susah tidur, ada cara yang efektif untuk mengatasinya. Baca buku ketika akan tidur, dan pastikan bacaan tersebut adalah cerita fiksi. Karena jika anda membaca buku non-fiksi atau ilmu pengetahuan, akan membuat otak anda berpikir dan semakin susah untuk tidur. Jika anda merasa tidur malam anda tidak cukup, cobalah untuk ditambah sedikit tidur siang.

Seks (khusus yang sudah menikah)

Banyak efek yang terjadi pada tubuh anda selama berhubungan seks, dan sebagian besar terjadi pada otak. Tidak ada kegiatan yang melebihi seks yang bisa meningkatkan aliran darah ke otak dan meningkatkan kemampuan kognitif secara drastis. Aktifitas seks juga mampu memproduksi hormon yang secara dramatis meningkatkan fungsi otak. Salah satunya hormon Oxytocin yang diproduksi selama aktifitas seks, akan meningkatkan kemampuan otak anda untuk berpikir jernih. Serotonin dan Dopamine yang diproduksi setelah aktifitas seks, membuat otak bisa berpikir kreatif dan tenang, dan mampu membuat keputusan yang logis. Dan aktifitas seks juga bisa membantu anda untuk memperoleh tidur yang nyenyak dan nyaman.

Rabu, 28 September 2011

Tanda-tanda Orang Jatuh Cinta

Sebagai seorang manusia biasa , tentu kita pernah mengalami perasaan jatuh cinta. Dalam cinta ada tanda-tandanya. Orang cerdik mampu mengenalinya. Dan orang yang cerdas mampu menunjukannya. Dan orang yang sedang dirundung cinta, hanya mampu merasakanya.

Tanda-tanda cinta itu, lahir sebelum api cinta dinyalakan, dan sebelum sumbu cinta dikobarkan. Sesungguhnya, ikatan cinta membutuhkan perjuangan, pengorbanan, dan ketulusan yangluar biasa agar cinta sejati bersemi indah nan kukuh, cinta tak gampang roboh manakala badai datang menerjang.

1. Pandangan mata.

Mata adalah jendela jiwa. Melalui pandangan mata rahasia jiwa dapat terungkap, pesan-pesan jiwa beserta kedalaman isinya bisa disingkap. Betapa sering kau saksikan pandangan orang yang jauh cinta tak akan berpaling dari orang yang dicintainya. Matanya bergerak seiring dengan gerakan orang yang dicintainya. Pandangan mata mengarah pada apa yang dipandang sang kekasih tercinta.

2. Percakapan.

Orang-orang yang sedang jatuh cinta akan selalu melayani percakapan orang yang dicintainya. Ia nyaris tak pernah mau melayani pembicaraan orang lain selain orang yang dicintainya. Ia dengarkan apa yang dikatakan oleh sangh tercinta dengan seksama. Ia iyakan apa yang diucapkan sang tercinta, meski yang dikatakan adalah mustahil belaka. Ia benarkan segala ucapan sang tercinta, meski sebenarnya ucapanya bohong adanya. Ia rela bersaksi palsu demi sang tercinta. Ia setujui apapun yang dimau sang tercinta, meski kemauan itu zalim sesungguhnya. Ia terima begitu saja segala ucapan dan kata-kata sang tercinta.

3. Gerakan tubuh.

Lihatlah! Betapa orang-orang yang seang jatuh cinta segera bergegas menuju tempat orang yang dicintainya. Ia hindari segala kegiatan yang dapat menjauhkan dengan kekasih tercita. Ia jauhi segala ucapan yang bisa merusak hubunganya dengan sang pujaan jiwa. kakinya enggan melangkah manakala perpisahan tiba saatnya.

4. Keraguan dan Kegembiraan.

Ini tergambar dari wajah sang pencinta kala tiba-tiba bertemu dengan sang pujaan jiwa. atau ada kegugupan manakala berpapasan dengan seseorang yang serupa dengan pujaanya. Atau pula adanya getaran getaran hebat manakala mendengar nama sang kekasih tercinta.

5.Mengerjakan segla perbuatan yang bisa dilakukan sang pujaan jiwa.

Cinta telah mengubah orang yang bakhil nan kikir menjadidermawan luar biasa. Cinta mengubah sang pendiam menjadi banyak bicaranya. Cinta telah mengubah sang penakut menjadi seorang pemberani luar biasa. Cinta telah merubah sang buruk perangai menjadi berbudi mulia. Cinta telah merubah si miskin berlagak kaya. Cinta telah mengubah si pandir menjadi beradab begitu saja. Cinta telah mengubah si saleh nan sopan menjadi kegenitan. Cinta telah mengubah sang pecundang menjadi pemenang. Cinta telah merubah sang pengecut menjadi pemberani.

Diantara tanda dan bukti cinta, yang bisa dilihat oleh siapa saja yang memiliki mata, ialah melimpahnya perasaan senang meskipun dalam keadaan sempit, merasa sempit walaupun berada di tyempat yang luas, banyak mengungkapkan isyarat-isyarat yang samar, banyak bersandar ketika duduk, kerap mengelus bagian tubuh mtertentu, dan menyenagi tempat dimana ia baisa bertemu dengan sang kekasih.

6.Tanda-tanda yang sifatnya berlawanan.

Tanda-tanda ini muncul berdasarkan pada adanya dorongan, pengaruh, dan sebab-sebab yang menggerakanya. Ia muncul berdasarkan pada bayangan-bayangan yang melingkupinya. segala sesuatu yang melebihi batasnya akan berbalik berlawanan (180 derajad), dan jika ia telah berada tepat di ujung batas lawanya ia akan berubah menyerupai lawanya itu. Ini merupakan Kodrat dari Allah yang tidak banyak kita fahami. Ini seperti es sebagai contohnya, Jika kau genggam ia dalam tenggat yang lama, ia berubah seolah seperti api. Meski dingin namun terasa panas.

7. Selalu ingin mendengar nama pujaan hatinya.

Ia senang membicarakan pujaan jiwanya. Baginya, sang pujaan jiwa laksana sang surya yang menerangi kehidupanya. Tak ada yang nyaman selain berada di sisinya. Dan tak ada kebosanan untuk selalu berjumpa dngannya. Sesungguhnya cinamu kepada sesuatu akan membuatmu tuli dan buta.

Orang yang dirundung cinta, apabila nama sang pujaan jiwa disebut tatkala ia sedang makan, niscaya makanan itu akan tercekat di tenggorokannya. Apabila nama sang pujaan hatinya disebut tatkala ia sedang minum, Niscaya air yang diminumnya akan berhenti di tenggorokannya. Dan apabila nama sang pujaan jiwanya disebut ketika ia sedang bicara, niscaya semua pembicaraanya akan berhenti begitu saja. Pikiranya melayang dipenuhi bayang-bayang sang pujaan jiwa. apabila berita buruk menimpa sang pujaan jiwa, raut mukanya berubah seketika. Yang tadinya cerah dan lincah akan menjadi murung dan beku.

8. Suka dalam kesendirian.

orang yang sedang jatuh cinta, kala ia sendiri ia merasa merdeka tiada terkira. Ia merasa bebas berkelana, bergerak, dan berjalan ke mana ia suka. Semua ini adalah bukti tak terpungkiri dan kenyataan tak terbantahkan, bahwa ada cinta yang bersemayam di dalam jiwa.

9. Suka begadang.

Orang yang sedang jatuh cinta adalah para penggembala bintang-bintang. Me5reka suka menghitungnya sepanjang malam.

Sesungguhnya orang yang sedang jatuh cinta, akan dirundung kegelisahan bila mengalami salah satu dari dua peristiwa berikut ini: Pertama: manakala ia tengah berharap pertemuan dengan sang pujaan, tiba-tiba ada kejadian yang menghalangi terjadinya pertemuan. Kedua: manakala terjadi pertikaian hebat yang tak berujung pangkal diantara mereka (orang-orang yang sedang jatuh cinta), Ketika pertikaian terjadi, kegelisahan akan memuncak, hingga akhirnyamereda sendiri. Dan ketika pertikaian telah usai atau reda, mereka akan saling memaafkan dengan legawa.



Diantara ujian cinta, ialah munculnya kegelisahan dan kegundahan yang maha dahsyat manakala sang pujaan jiwa mulai berpaling. Sesungguhnya orang-orang yang sedang jatuh cinta akan mencintai keluarga pujaanya, kerabat pujaanya, dan karib-karib pujaanya melebihi cintanya pada keluarga, kerabat, dan karibnya sendiri.

10. Menangispun termasuk tanda-tanda cinta.

Pernahkah seorang yang dirundung cinta menangis karena rindu inginbertemu dengan sang pujaan jiwa? Pernahkah orang yang sedang dirundung cinta menangis karena cintanya diterima?

Orang yang sedang jatuh cinta, manakala kurang mempercayai ketulusan cinta pujaanya, ia akan terus mengawasi gerak-gerik pujaanya. Ini jauh berbeda jauh dari kebiasaanya sebelum jatuh cinta. Orang yang sedang jatuh cinta juga gemar memperhalus kata-kata yang diucapkanya dan membagus-baguskan perangai berikut penampilan lahirnya.

11. Munculnya kepedulian terhadap orang yang dicintainya.

Ialah munculnya kepedulian ekstra terhadap orang yan g dicintainya. Orang yang sedang jatuh cinta sangat perhatian terhadap segala kejadian yang menimpa pujaanya. Ia cari kabar tentangnya. Ia ikutim setiap gerak-geriknya sehingga tak ada barang sedetikpun dari waktu yang dimiliki sang pujaan tercinta yang luput dari amatanya. tak ada berita yang terlewatkan.

Jika kamu ditanya seseorang "apakah kamu mencintainya?" lalu kamu menjawab "ya", lalu ditanya lagi "karena apa kamu mencintainya?" lalu kamu tidak bisa menjawab dengan mengungkapkan dengan kata-kata dan hanya bisa menjawab dengan senyuman, itulah cinta sejati. Cinta tak bisa diungkapkan dengan kata-kata. jika cintamu pada seseorang dapat kau jelaskan dengan kata-kata, maka kau tidak memahami cinta itu sendiri.

Begitulah tanda-tanda cinta. 

Selasa, 20 September 2011

Inilah Arti Jawaban Cewek Ketika Cowok Menyatakan Cinta

Roni: "Aku suka sama kamu, Rin .... Aku pengin kamu jadi pacarku."
Rina: (Malu-malu) "Aku juga suka sama kamu, Ron".

Artinya : Jelas si Rina suka sama si Roni, sampe ngomong terus terang gitu.
----------------------------------
Hendro: "Nov, Aku bener-bener suka sama kamu. Aku pengin kita bisa jalan bareng".
Novi: "Kaya'nya kita lebih baik temenan aja,dech. Kita khan udah lama temenan".

Artinya : Novi pun sebenarnya suka sama si Hendro. Staus "teman" hanya buat alasan aja buat si Novi biar bisa deket terus sama si Hendro.
----------------------------------
Andri: "Aku ngerasa cocok jalan sama kamu. Mau ngga' jadi pacarku, Wen ?"
Wenny: Jangan sekarang deh .... Aku pengin konsentrasi study-ku dulu

Artinya : Wenny suka sama si Andri, jawaban yang nggantung dan ngambang kaya' gitu maksudnya biar Andri penasaran dan tetep "stay around" si Wenny. Dengan gitu khan mereka bisa tetep deket. Andaikan si Wenny nggak suka, pasti ngomong terus terang sama Andri.
----------------------------------
Roy : "Kamu cakep dech, Lia ... Aku pengin pacaran sama kamu ....
Lia: "Terus terang ya, Roy ... Aku nggak suka sama kamu. Aku benci sama kamu. Kamu Egois, Kamu bau, Kamu urakan, Kamu cowok males ! Pokoknya aku benciii sama kamu !!!

Artinya : Perhatian Lia gedhe sama Budi. Lia tau semua sifat-sifat Roy, sampe baunya segala. Ngga' banyak cewek yang perhatian kaya' gitu. Dan sangat mungkin itu artinya Lia aslinya suka sama Roy.
----------------------------------
Indra: Aku udah lama merhatiin kamu, Yen ... Aku suka en sayang banget sama kamu ...
Yenni: (Tertawa lepas) Haa..ha..uahaaa..ha.. Lucu kamu, Dra !

Artinya : Betapa gembiranya Yenni mendengar ucapan Indra. Ekspresi tawa bahagia tiada tara. Jelas banget si Yenni suka sama sama si Indra, sampe dibilang kalo Indra lucu segala.
----------------------------------
Yanto: Ria, ...Mau ngga' jadi pacarku ?
Ria: Plak !! Plak !! (Ria "menyentuh" pipi si Yanto)

Artinya : Yanto spesial buat Ria. "Sentuhan" tangan Ria ke pipi Yanto (sampe 2 X bahkan, ninggalin bekas merah lagi) adalah sentuhan yang ngga' semua cowok bisa ngerasain. Peluang besar buat Yanto bahwa Ria suka sama dia.
----------------------------------
Bimo: Win, Wina ... Aku suka banget sama kamu. Pacaran Yuk ...
Wina: Lo Gila !! Aku ni laki, Mo ! Aku temenmu, WinaRNO !!! Sadar, Mo....sadar ... Aku WinaRNO..!!

Artinya : Wina seneng sama Bimo. Masa' sampe ngaku-ngaku cowok segala. Ngotot lagi..! Wina ngaku cowok khan biar selalu bisa santai dan deket sama Bimo.

Rabu, 07 September 2011

Cara Menggunakan Cool Edit Pro

Semoga petunjuk yang saya tulis dapat berguna bagi teman-teman yang ingin melakukan home recording. Berikut adalah cara-cara atau tips menggunakan aplikasi cool edit pro. Mulai dari awal hingga terselesaikannya sebuah lagu.
1.Download Aplikasi Cool Edit Pro 2.1 di situs-situs terkait. Cukup searching di google maka anda dengan mudah mendapatkan aplikasi tersebut.
2.Install aplikasi Cool Edit Pro ke PC/Komputer anda.
3.Siapkan microphone atau alat musik lainnya untuk di inputkan. Semakin tinggi kualitas kapasitas komputer maka semakin tinggi pula kualitas suara yang dihasilkan.
4.Setelah terinstall, masuk ke Aplikasinya. Anda akan mendapat tampilan seperti ini
5.Terlihat bagian track 1, 2, 3, dst. Track ini berfungsi untuk merekam satu per satu musik yang dimainkan. Seperti Gitar, Drum, Bass, Hingga Vokal


6.Jika ingin mengaktifkan track 1. Misalnya untuk merekam gitar/drum. Aktifkan kotak [R] pada track 1.


7.Klik tombol merah (tombol rec.) pada bagian kiri bawah untuk mengaktifkan

8.Rekaman telah aktif dan tekan tombol merah kembali jika sudah selesai merekam bagian track 1

9.Jangan lupa menonaktifkan kotak [R] pada track 1


10.Begitu juga seterusnya dengan track 2, 3, 4, dst. Hingga terselesaikannya beberapa instrumen atau sebuah lagu. Gunakan headphone yang sekaligus memiliki microphone agar mudah menyesuaikan rekaman antara musik dan vokal

11.Untuk memberi efek suara tekan tombol [FX] pada masing-masing track. Pilih dan aktifkan efek sesuai selera.

12.Setelah semuanya selesai klik menu File + Save Mixdown As… Untuk memilih format (misal mp3, WAV), klik pada bagian Save as type + pilih format yang diinginkan. Klik Save.
13.Dengan demikian anda telah berhasil membuat sebuah lagu / instrumen musik dengan mudah. Silahkan mencoba.
Ctt : Petunjuk ini hanya menerangkan secara umum. Silahkan mengembangkan kreatifitas anda pada cool edit pro karena masih sangat banyak bagian yang tidak diterangkan pada petunjuk ini. Untuk menghasilkan kualitas rekaman yang baik. Terkadang perlu di ulang-ulang. Mungkin inilah yang menyebabkan memakan waktu sedikit lebih lama. Tetapi demi menghasilkan rekaman yang baik  tentu tidak menjadi masalah.

14 Sikap Wanita Yang Tidak Disukai Pria

*1. Akumulasi.*

"Kamu kan sudah punya baju hitam, sayang." Pria tidak habis pikir
mengapa wanita memerlukan suatu benda atau barang lebih dari satu.

*2. Sahabat karib.*

Pria juga punya sahabat baik dan mereka juga berdiskusi seperti wanita.
Tapi yang tidak bisa dimengerti pria tentang wanita adalah, wanita
menceritakan apa saja terhadap sahabat karib, termasuk tentang diri si
pria itu.

Seringkali disertai embel-embel "Jangan cerita lagi kepada siapapun,
saya hanya menceritakan kepadamu." Kalau takut diceritakan lagi kenapa
harus cerita.

*3. Menggerutu.*

Yang juga tidak bisa dimengerti pria adalah, wanita menghabiskan satu
sore menggerutui seseorang.

*4. Menangis.*

Pria paling tidak suka melihat wanita menangis. Hal ini membuat mereka
merasa bersalah sekaligus bingung, apa yang membuat wanita menangis.
Pria tidak bisa membedakan air mata kesedihan karena telah terjadi
sesuatu yang benar-benar menyedihkan.

Karena film sedihpun bisa membuat wanita menangis. Selain itu ada rasa
iri pada pria, mereka tidak bisa menangis seperti wanita walaupun
sesekali mereka ingin melakukannya.

*5. Rasa ingin tahu yang besar.*

Termasuk ingin tahu, "Kenapa sih, sayang? kok diam saja? tanya wanita
jika melihat kekasih atau suaminya berdiam diri. Kalau tidak dijawab si
wanita akan terus bertanya, "Sedang memikirkan apa sih?" Padahal
terkadang pria hanya ingin berdiam diri saja dan benar-benar tidak
memikirkan apa2. Kalau si pria bilang tidak memikirkan apa-apa , wanita
tidak percaya, "Ah bohong! kalau tidak kok diam saja?" Dan wanita masih
nekat saja. Baru berhenti kalau pria benar-benar sudah marah.

*6. Bertanya tentang kondisi tubuh.*

Pria paling tidak suka ditanya, "Sayang, saya gemuk atau kurus? Menurut
kamu, saya tambah gemuk nggak?" Atau pertanyaan lain yang sejenis,
Misalnya "Perut saya gendut ya? Atau pinggul saya makin besar nggak?"
Ini merupakan pertanyaan yang menjebak dan paling sulit dijawab pria.
Tapi sekali wanita bertanya pria merasa tidak bisa melepaskan diri.

Kalau pria bilang tidak, si wanita akan bilang bohong, kalau ia si
wanita tidak senang. Satu-satunya cara pria untuk menghindari hal ini
adalah pura-pura sibuk atau lari.

*7. Busana.*

Pria benar-benar tidak bisa melihat perbedaan antara acrylic skivvy dari
DKNY atau kain warna hitam lainnya dari Zambesi. Apa salahnya pakai
celana panjang yang dibeli tahun lalu jika masih kuat? Dan kenapa mesti
beli lagi?

*8. Cemburuan.*

Yang ini juga cukup rumit untuk dipahami pria. Di satu sisi wanita
bilang tidak suka pada pria yang overprotective dan penuh prasangka.
Tapi pada saat yang sama, wanita cemburu melihat mata prianya terbelalak
ketika menonton adegan seksi atau melihat wanita lain.

*9. Cinta.*

Pria memegang prinsip bahwa mereka cukup sekali saja mengatakan I Love
You. Dan ini akan terus berlaku sampai dia menampakkan perubahan. Jadi
pria tidak pernah bisa mengerti, mengapa wanita terus bertanya, apakah
masih cinta padahal ia belum berubah. Sederhananya jika 2+2=4, mengapa
masih harus bertanya?

Kalau wanita terus mendesak paling-paling dia akan "Sekarang saya kan
masih sama kamu. Lalu kamu kira itu karena apa?"

*10. Menu.*

Yang juga membingungkan pria adalah, saat makan di luar, si wanitanya
berkeras tidak mau makan udang goreng mentega, tidak mau spaghetti atau
kue keju dan sebagainya. Tapi sesudah si pria memesan untuk dirinya
sendiri, sepanjang makan si wanita terus ambil dari piringnya.

Jika dia merasa terganggu dan tanya, kenapa tadi tidak pesan apa-apa, si
wanita akan menjawab "Tadi kan saya tidak merasa lapar!" atau "Ah, saya
kan makannya hanya untuk iseng saja." Dalam hati mungkin si pria
berkata, isengnya kok gangguin orang makan.

*11. Tak punya baju.*

Pria tidak habis pikir, baju wanita selemari penuh, dengan belasan
pasang sepatu. Tapi si wanita tetap saja bilang tidak punya baju untuk
pesta. Pria juga tidak mengerti pada wanita mengapa baju yang sudah
dipakai ke satu pesta tidak boleh dipakai ke pesta yang lainnya. Atau
merasa salah tingkah jika bertemu dengan orang tersebut pada kesempatan
lain tapi masih pakai baju yang sama.

*12. Permainan bertanya.*

Pria takut dengan permainan bertanya yang disukai wanita, "Kapan pertama
kali kamu merasa sayang pada saya?" "Waktu itu saya pakai baju apa?"
"Dimana kita ciuman untuk pertama kalinya." Jika si pria salah menjawab
biasanya wanita akan marah. Kalau dia lupa, wanita menganggapnya kurang
perhatian, kalau perhatian kan akan ingat. Atau si wanita kurang berarti
lagi untuk dia sampai saat sepenting itu pun sudah dilupakannya.

*13. Alasan.*

Pria juga merasa serba salah jika si wanitanya memintanya menjelaskan
alasan sesuatu yang dilakukannya. Terkadang mereka melakukan sesuatu
tanpa alasan tertentu. Jadi dalam hati pria mungkin bertanya, "Apakah
segala sesuatu harus disertai alasan?"

*14. Belanja.*

Belanja merupakan olahraga satu-satunya yang tidak bisa dilakukan pria.
Itu sebabnya mereka paling benci kalau diminta mengantar si wanita belanja.

Melihat Harga Jual Website atau Blog Anda

Membuat suatu website atau blog memang sangat menyenangkan, tetapi apakah anda tahu harga website atau blog buatan anda?
Anda bisa melihat harga website/blog anda di situs yang menyediakan layanan tersebut yaitu di http://www.yourwebsitevalue.com/
Situs tersebut memperkirakan harga website/blog anda dengan mempertimbangkan:
1. Peringkat pencarian website/blog anda di Mesin Pencari seperti google, yahoo maupun MSN.
2. Banyaknya website/blog yang memberikan link anda di website/blog mereka ( Backlink ).
3. Kualitas Kontent dari website/blog anda.
4. Kepopularitasan website/blog anda.
Masukkan alamat website/blog anda dan Kemudian tekan Estimate Website Value.
Maka anda mengetahui perkiraan harga jual website/blog anda.

Selasa, 22 Februari 2011

Beda Cewek dengan Cowok

Cewek berbeda dari cowok. Itu jelas. Kalo cowok mo ke toilet, biasanya dia pergi memang ada maksud dan tujuannya yang jelas, yaitu buang air (besar atau kecilnya nggak usah dibahas lah yau!) Tapi cewek ke toilet selain tujuan utama, bisa aja ada tujuan lain, karena mo ngobrol atau pengen curhat sama temen cewek lainnya (terutama nyurhatin soal Pujaan Hati, kan ini satu-satunya tempat si PH nggak bisa ikutan masuk). Jadi jangan heran kalo cewek sering ngajak-ngajak cewek lain kalo mo ke toilet. Coba kalo rendy tiba-tiba bilang gini ke Soheri, “Sohe, gue mo ke toilet, ikut yuk?” .

Sabtu, 19 Februari 2011

Mutiara Hati4

Kalau kita berjaya memotivasi diri sendiri, itu hebat. Tetapi andainya kita boleh menjadikan
orang lain seperti kita, itu baru hebat sangat –DR. HM TUAH ISKANDAR al-Haj

Tak mampu buat semua jangan tinggal semua – DR. HM TUAH ISKANDAR al-Haj

Jangan fikirkan yang sedap saja, kadang-kadang kita kena juga telan yang pahit sebab kadang-
kadang yang pahit itu ubat sedang yang sedap itu racun – DR. HM TUAH ISKANDAR al-Haj


Tengok awan usah terlupa pada bumi yang dipijak – DR. HM TUAH ISKANDAR al-Haj

Mutiara Hati3

1) Jangan sekali-kali kita meremehkan sesuatu perbuatan baik walaupun hanya sekadar
senyuman.

2) Dunia ini umpama lautan yg luas. Kita adalah kapal yg belayar di lautan telah ramai kapal
karam didalamnya.. andai muatan kita adalah iman, dan layarnya takwa, nescaya kita akan
selamat dari tersesat di lautan hidup ini.

3) Hidup tak selalunya indah tapi yang indah itu tetap hidup dalam kenangan.

4) Setiap yang kita lakukan biarlah jujur kerana kejujuran itu telalu penting dalam sebuah
kehidupan. Tanpa kejujuran hidup sentiasa menjadi mainan orang.

5) Hati yg terluka umpama besi bengkok walau diketuk sukar kembali kepada bentuk asalnya.

Mutiara Hati2

Hiasilah kehidupan ini dengan gurau senda kerana ia melambangkan kehidupan yang harmoni.

Jangan jadikan diri anda ibarat sekumpulan tisu-tisu kerana tugasnya adalah untuk mengesat
benda -benda yang kotor

"buah akal ialah ilmu pengetahuan,buah jiwa adalah iman dan buah fizikal ialah kemajuan"

"cinta kepada bunga akan layu,cinta kepada manusia akan berpisah dan cinta kepada ALLAH
s.w.t akan abadi"

Wanita itu sendiri adalah rahasia
 

Nafsu mengatakan wanita cantik atas dasar rupanya, akal mengatatakan wanita cantik atas dasar
ilmu dan kepandaiannya, dan hati mengatakan wanita cantik atas dasar akhlaknya.

Sahabat yang beriman ibarat mentari yang menyinar. Sahabat yang setia bagai pewangi yang
mengharumkan. Sahabat sejati menjadi pendorong impian. Sahabat berhati mulia membawa kita
ke jalan Allah. 


Mutiara Hati1

* Mimpi tidak akan menjadi kenyataan jika kita asyik tidur.

* Orang yang bijak mempelajari banyak perkara daripada musuhnya sendiri. 

* Terdapat banyak kemungkinan untuk gagal kerana kejayaan hanya boleh dicapai dengan satu
perkara iaitu USAHA. 

* Ketika ditimpa bencana, kita akan mengenali yang mana satu lawan & yang mana satu kawan. 

* Pemimpin yang baik akan memikul kesalahan & tidak mengejar nama. 

Rabu, 16 Februari 2011

cara membobol situs yang di blokir

dengan memakai proxy luar kita bisa mengakses situs yang di blokir. caranya buka situs proxy luar.kemudian masukkan alamat situs url yang di blokir. pasti bisa di buka deh alamatnya, ingat tutorial ini jang digunakan untuk berbuat jahat alias membuka situs content dewasa, yang ruginya anda sendiri,....

ini beberapa alamat situs proxy luar :
http://www.anony-surf.com
http://www.prox-today.com
http://www.prox-today.info
http://www.proxy-listing.com
http://www.lawyerproxy.com
http://www.kproxy.com
http://www.fastnetproxy.com
http://www.freeproxy.atspace.com
http://www.youtubeproxy.co.uk

Tutorial Membuat Foto Biasa Menjadi Foto Infra Red

foto infra red adalah sebuah foto yang warnanya tidak sama dengan aslinya tetapi dapat dilihat bagus dan menarik.
saya akan memberikan cara membuat foto biasa menjadi foto infra red menggunakan Program Adobe Photohop CS3. caranya yaitu :
1.  klik file>>Open>> pilih foto yang ingin di ubah menjadi foto Infra Red